Analisis Tingkat Kepuasan Pengguna Aplikasi Carik Jakarta Menggunakan Metode Eucs Di Wilayah Kelurahan Jatipulo

research
  • 11 Oct
  • 2024

Analisis Tingkat Kepuasan Pengguna Aplikasi Carik Jakarta Menggunakan Metode Eucs Di Wilayah Kelurahan Jatipulo

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kepuasan pengguna aplikasi Carik Jakarta di Kelurahan Jatipulo dengan menggunakan metode End-User Computing Satisfaction (EUCS). Metode EUCS dipilih karena mampu mengukur kepuasan pengguna berdasarkan lima dimensi utama: content, accuracy, format, ease of use, dan timeliness. Data dikumpulkan melalui survei dengan kuesioner yang didistribusikan kepada warga Kelurahan Jatipulo yang menggunakan aplikasi Carik Jakarta.Untuk memastikan validitas dan reliabilitas data, pengujian dilakukan menggunakan perangkat lunak SPSS. Uji validitas digunakan untuk mengukur apakah kuesioner yang digunakan dapat mengukur apa yang seharusnya diukur. Uji reliabilitas digunakan untuk mengukur konsistensi hasil pengukuran. Hasil analisis menunjukkan bahwa semua dimensi dalam metode EUCS memiliki tingkat validitas dan reliabilitas yang tinggi, menunjukkan bahwa kuesioner yang digunakan dalam penelitian ini adalah alat ukur yang akurat dan konsisten.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengguna aplikasi Carik Jakarta di Kelurahan Jatipulo umumnya puas dengan aplikasi tersebut. Dimensi 'ease of use'mendapatkan skor kepuasan tertinggi, sementara dimensi 'content',’accuracy’,'format,' dan ‘timeliness’ mendapatkan skor yang lebih rendah. Temuan ini memberikan masukan yang berharga bagi pengembang aplikasi Carik Jakarta untuk terus meningkatkan kualitas layanan guna meningkatkan kepuasan pengguna.

Unduhan

 

REFERENSI

Adirinarso, D. (2023). No Titleیلیب. Nucl. Phys., 13(1), 104–116.

Afriyanto, A., Gernaria Sihombing, E., Studi Sistem Informasi, P., & Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Nusa Mandiri, S. (2019). Inti Nusa Mandiri Deng. 14(1), 21–26.

Aris, I., & Utama, A. (2019). The Effect of Service Quality Toward Customer Loyalty Through Customer Satisfaction of Land Lines Shipping Services (A Case Study of Satisfaction of Jne Hijrah Sagan Yogyakarta Area). Jurnal of Business and Management Sciences, 2(3), 2928–2938.

Berliana Dara Jati, A. S. (2020). Pengaruh Dana Alokasi Umum dan Pendapatan Asli Daerah Terhadap Belanja Daerah (Studi Pada Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Tengah). Journal of Chemical Information and Modeling, 53(9), 1689–1699. https://ejournal.uksw.edu/ecodunamika/article/view/1761/1388

Daniyanti, E. S., Moeljono, E., Savira, D. Y., & Damayanti, N. P. (2023). Analisis Kepuasan Pengguna Sistem Informasi Manajemen Puskesmas Menggunakan Metode Eucs Di Puskesmas Banyuanyar. Jurnal Ilmiah Ilmu Keperawatan, 14(2), 395-402.

Darwati, Lilis, F. (2022). Analisis Pengukuran Tingkat Kepuasan Pengguna Aplikasi OVO Menggunakan Metode End User Computing Satisfaction (EUCS). JUST IT : Jurnal Sistem Informasi, Teknologi Informasi Dan Komputer, 12(2), 34–42. https://jurnal.umj.ac.id/index.php/just-it/index

Deby Natalia Simatupang, & Theofilus Zagoto. (2024). Analisis Kepuasan Pengguna Terhadap Penerapan Sistem Informasi Manajemen Puskesmas Di Puskesmas Sibabangun Menggunakan Metode EUCS Tahun 2023. SEHATMAS: Jurnal Ilmiah Kesehatan Masyarakat, 3(1), 32–39. https://doi.org/10.55123/sehatmas.v3i1.2672

Kurniasih, I., & Pibriana, D. (2021). Pengaruh Kepuasan Pengguna Aplikasi Belanja Online Berbasis Mobile Menggunakan Metode EUCS. JATISI (Jurnal Teknik Informatika Dan Sistem Informasi), 8(1), 181–198. https://doi.org/10.35957/jatisi.v8i1.787

MARDIATMOKO, G.-. (2020). Pentingnya Uji Asumsi Klasik Pada Analisis Regresi Linier Berganda. BAREKENG: Jurnal Ilmu Matematika Dan Terapan, 14(3), 333–342. https://doi.org/10.30598/barekengvol14iss3pp333-342

Novita, I., & Atika, L. (2023). Analisis Tingkat Kepuasan Pengguna Website Taspen Easy Menggunakan Metode EUCS. Jurnal Informasi Dan Teknologi, 5(4), 1–11. https://doi.org/10.60083/jidt.v5i4.395

Oktaviani, N. (2023). Pengaruh pendataan keluarga menggunakan aplikasi carik terhadap pemberdayaan keluarga pada dasawisma di wilayah kelurahan kebon jeruk.

Perkasa, L. D., Fitriansyah, R. A., Yadi, I. Z., Kunang, N., Studi, P., Informasi, S., Teknologi, F. S., Darma, U. B., Palembang, K., & Selatan, S. (2023). PEMANFAATAN SPSS UNTUK SURVEY KEPUASAN LAYANAN Abstrak. 06(02), 122–127.

Prasetyaningsih, S., & Jati, M. E. (2024). Analisis Kepuasan Pengguna Aplikasi PeduliLindungi Masyarakat Kota Batam Menggunakan Metode End-User Computing Satisfaction (EUCS). Jurnal Integrasi, 16(1), 80–91. https://doi.org/10.30871/ji.v16i1.6055

Ramadhayanti, F. N., Mulyadi, & Rasywir, E. (2023). Analisis Kepuasan Pengguna Aplikasi TIX ID Di Kota Jambi Menggunakan Metode EUCS. Jurnal Ilmiah Media Sisfo, 17(1), 143–151. https://doi.org/10.33998/mediasisfo.2023.17.1.792

Setiawan, H., & Novita, D. (2021). Analisis Kepuasan Pengguna Aplikasi KAI Access Sebagai Media Pemesanan Tiket Kereta Api Menggunakan Metode EUCS. Jurnal Teknologi Sistem Informasi, 2(2), 162–175. https://doi.org/10.35957/jtsi.v2i2.1375

Sihotang, F. P., & Putri, D. (2023). Analisis Kepuasan Pengguna Aplikasi PLN Mobile Di Kota Palembang Dengan Metode EUCS. Teknik Informatika Dan Sistem Informasi, 10(3), 498–507. http://jurnal.mdp.ac.id

Sutejo, H., & Lahallo, J. (2024). Analisis Kepuasan Pengguna E-learning dengan Metode End-User Computing Satisfaction (EUCS) (Studi Kasus: Sekolah Menengah Pertama Negeri 2 Jayapura). Jim Lahallo INNOVATIVE: Journal Of Social Science Research, 4, 10238–10253.

Utami, L. A., Putri, S. A., Oktaviana R, S., & Ryansyah, M. (2021). Pelatihan Pembuatan Google Form Untuk Kebutuhan Survey Bagi Pengurus Dan Kader Dasawisma Kelurahan Ragunan. Jurnal Warta Desa (JWD), 3(3), 200–206. https://doi.org/10.29303/jwd.v3i3.160

Utami, Y. (2023). Uji Validitas dan Uji Reliabilitas Instrument Penilaian Kinerja Dosen. Jurnal Sains Dan Teknologi, 4(2), 21–24. https://doi.org/10.55338/saintek.v4i2.730

Walidan, M. H., & Slamet, L. (2023). Analisis Kepuasan Pengguna Sistem Informasi Kesehatan Hewan Nasional Menggunakan Metode EUCS. Voteteknika (Vocational Teknik Elektronika Dan Informatika), 11(1), 58. https://doi.org/10.24036/voteteknika.v11i1.121125