management bandwidth menggunakan mikrotik pada badan sar nasional

research
  • 10 Aug
  • 2018

management bandwidth menggunakan mikrotik pada badan sar nasional

Perkembangan teknologi informasi yang semakin pesat, mengubah sistem konvesional menjadi modern, terutama dengan adanya internet. Internet memberikan banyak kontribusi bagi masyarakat,perusahaan dan pemerintah. Dalam pemakaiannya internet sangat berhubungan denganmanagement bandwidth, yang dimana penggunaan internet seperti upload ,download dan transfer data antar komputer mempengaruhi bandwidth, oleh karena itumanagement bandwidth sangatlah mutlak dibutuhkan.Management bandwidth merupakan pengalokasian bandwidth secara optimal agar penggunaan internet dapat lebih maksimal, dimana walaupun ada banyak client atau komputer koneksi internet setiap client pun akan tetap stabil. Seperti halnya di badan sar nasional yang merupakan organisasi sar guna membantu masyarakat apabila terjadi sebuah bencana alam, seperti banjir, lonsor, dll juga sangat erat hubungan dengan internet dalam proses bekerjanya.Namun berdasarkan penelitian, penggunaan bandwidth di badan sar nasional masih belum optimal, dikarenakan masih adanya beberapa client atau karyawan yang mengeluh dengan adanya koneksi internet yang lambat walaupun dalam proses transfer data dalam jumlah kapasitas yang kecil, oleh karena itu sangatlah diperlukan management bandwidth agar ketika client atau karyawan yang melakukan proses transfer data dalam jumlah kapasitas yang besar tidak menganggu client atau karyawan yang melakukan proses transfer data dalam jumlah kapasitas kecil.

Unduhan

 

REFERENSI

Arifin,Hasnul.2011. Kitab suci Jaringan Komputer dan Koneksi Internet: Mediakom.

Irawan.2013. Jaringan Komputer untuk orang awam edisi ke-2.Palembang: Maxicom.

Sofana,Irwan.2008. Menggunakan Jaringan Komputer Mudah Membuat Jaringan Computer (Wire dan Wireless) untuk Pengguna Windows dan Linux. Bandung: Informatika.

Thowijhojo,Rendra.2013. Mikrotik Kung fu: Jasakom.

Utomo,ekopriyo.2011. Membangun Jaringan Komputer dan Server Internet (Untuk Jaringan Rumahan.Warnet dan Kantor). Yogyakarta: mediakom