Perancangan Sistem Informasi Persediaan Barang Dagang Pada Sutera Fashion Johar

research
  • 21 Sep
  • 2018

Perancangan Sistem Informasi Persediaan Barang Dagang Pada Sutera Fashion Johar


ABSTRAK


 


Cristine Januariani (11141918), Perancangan Sistem Informasi Persediaan Barang Dagang Pada Sutra Fashion Johar.


 


Persediaan berperan penting dalam adanya kegiatan bisnis, karena tanpa adanya persediaan suatu perusahaan akan mengalami kesulitan jika sewaktu-waktu muncul permintaan barang dari konsumen dan perusahaan tidak dapat memenuhi permintaan tersebut. Persediaan barang dagang yang dimiliki juga harus memiliki jenis yang beragam. Karena dengan semakin lengkapnya jenis barang dagang yang ada pada persediaan maka akan semakin meningkatkan pendapatan suatu perusahaan juga. Sistem Informasi Persediaan Barang adalah sebuah sistem yang digunakan untuk memasukkan data-data persediaan barang ke dalam database, sehinggga tidak terjadi kesalahan dalam input, dan output data persediaan. Berdasarkan riset dan wawancara dengan pemilik Sutra Fashion, penulis dapatkan informasi bahwa sistem yang ada di Sutra Fashion  masih manual. Oleh karena itu, penulis membuat rancangan sistem yang telah terkomputerisasi agar dapat membantu sistem persediaan barang di Sutra Fashion. Selain proses input dan output barang, pada rancangan sistem informasi persediaan  ini juga terdapat pembuatan laporan dan pencarian data. Dengan adanya rancangan sistem informasi persediaan barang ini diharapkan dapat bermanfaat bagi Sutra Fashion . Dengan diterapkannya sistem ini pada Sutra Fashion, maka diharapkan dapat mengurangi kesalahan-kesalahan yang mungkin terjadi. Sistem ini juga diharapkan dapat lebih mempercepat proses input, output, dan pembuatan laporan yang pada akhirnya dapat membantu proses persedian pada Sutra Fashion.


Unduhan

 

REFERENSI

DAFTAR PUSTAKA

 

Baridwan, Zaki.2010. Intermediate accounting. Yogyakarta: Badan Penerbit Fakultas Ekonomi.

 

Hartono, Bambang. 2013. Sistem Informasi Manajemen Berbasis Komputer.

Jakarta: PT.Rineka Cipta.

 

Hasugian, H.,& Shidiq, A. N. 2012. Rancang Bangun Sistem Informasi Industri Kreatif Bidang Penyewaan Sarana Olahraga. Jakarta: Sematik.

 

Jubilee Enterprise. 2015. Mudah Membuat Aplikasi Absensi dengan Java. Jakarta:

Elex Media Komputindo.

 

Mursyidi. 2010. Akuntansi Dasar. Bogor: Ghalia Indonesia.

 

Nugroho, Bunafit. 2013. Dasar Pemrograman Web PHP-MySQL dengan Dreamwaver. Yogyakarta : Grava Media.

 

Pratama, E. B, Daniel O. S, Adi N. D. P. 2014. Aplikasi E-Library Untuk Pengolahan Data Buku Berbasis Web Pada SMAN 1 Sungai Raya Menggunakan Model Waterfall. Pontianak: SIMNASIPTEK.

 

Puspitawati, Lilis dan Sri Dewi Anggadini. 2011. Sistem Informasi Akuntansi.

Yogyakarta: Graha Ilmu.

 

Ristono, Agus. 2009. Manajemen Persediaan, Edisi 1. Yogyakarta: Graha Ilmu.

 

Rosa A.S dan Shalahuddin. 2015. Rekayasa Perangkat Lunak. Bandung:

Informatika.

 

Sidik, Betha. 2012. Pemrograman Web dengan PHP. Bandung: Informatika.

 

Soemarso S. R. 2009. Akuntansi Suatu Pengantar. Jakarta: Salemba Indonesia.

 

Sugiyono. 2013 . Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung:

Alfabeta.

 

Suhayati, Ely dan Sri Dewi Anggadini. 2009. Akuntansi Keuangan. Yogyakarta:

Graha Ilmu.

 

Susanto, Azhar. 2013. Sistem Informasi Akuntansi. Bandung : Lingga Jaya.

 

Sutabri, Tata.2012.Analisis Sistem Informasi.Yogyakarta: Andi Offset.