SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENERIMAAN SISWA BARU MENGGUNAKAN METODE SAW PADA LPK CHIN-GU COLLEGE BANYUMAS

research
  • 17 Oct
  • 2024

SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENERIMAAN SISWA BARU MENGGUNAKAN METODE SAW PADA LPK CHIN-GU COLLEGE BANYUMAS

Hubungan diplomatik antara Korea Selatan dan Indonesia dimulai pada tahun 1966, dengan mengakreditasi konsulat jenderal yang memperkuat hubungan bilateral yang saling menguntungkan. Indonesia menyumbang sumber daya alam dan tenaga kerja untuk Korea Selatan, sementara Korea Selatan memberikan teknologi maju di industri berat, teknologi informasi, dan telekomunikasi untuk Indonesia. Pendidikan di kedua negara terus berkembang, memberikan pengetahuan yang mudah diakses untuk meningkatkan kompetensi masyarakat serta menciptakan peluang kerja. Bekerja di Korea Selatan menuntut melewati ujian yang tidak mudah, termasuk pembelajaran bahasa dan budaya kerja setempat. LPK Chin-Gu College Banyumas ialah salah satu lembaga yang mendukung proses pendidikan ini. Namun, LPK Chin-Gu College Banyumas masih menghadapi tantangan dalam penerimaan siswa baru karena jumlah pendaftar melebihi kuota yang tersedia. Penelitian ini menggunakan metode Simple Additive Weighting (SAW) dalam Sistem Pendukung Keputusan (SPK) untuk meningkatkan objektivitas seleksi siswa berdasarkan kriteria tertentu. Hasil penelitian menunjukkan Ale Fathuroman sebagai siswa dengan nilai akhir tertinggi, yaitu 19,4, serta 19 siswa lainnya yang berhasil lolos. Metode SAW terbukti efektif dalam menangani proses seleksi, mengurangi kesalahan, dan meningkatkan efisiensi pengambilan keputusan di LPK Chin-Gu College Banyumas.

Unduhan

  • Cover.pdf

    COVER

    •   diunduh 24x | Ukuran 66 KB

 

  • Full_Skripsi.pdf

    FULL_TEXT

    •   diunduh 33x | Ukuran 4,684,278

REFERENSI

Ardiyanto, D., Paramita, A., & Angeliawati, D. (2024). Sistem Pendukung Keputusan Seleksi Siswa Baru dengan Metode SAW pada SMK PGRI 36 Jakarta. Jurnal Riset Dan Aplikasi Mahasiswa Informatika (JRAMI), 5(1), 140–147. https://doi.org/10.30998/jrami.v5i1.9278

Aurellia, O., & Apsiswanto, U. (2022). Penerapan Metode Simple Additive Weighting (Saw) Untuk Menyeleksi Penerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (Blt Dd). EDUSAINTEK: Jurnal Pendidikan, Sains Dan Teknologi, 9(3), 930–942. https://doi.org/10.47668/edusaintek.v9i3.624

Erlinda, E., Thalia, P. T., & Haila, H. (2023). Transformasi Pengelolaan Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Anita Kota Serang. Transformasi : Jurnal Penelitian Dan Pengembangan Pendidikan Non Formal Informal, 9(2), 120. https://doi.org/10.33394/jtni.v9i2.8275

Irianto, Afrisawati, & Sudarmin. (2021). Penerarapan Metode Saw Untuk Pemilihan Komputer Multimedia Di Stmik Royal Kisaran Menggunakan Metode Saw. Journal of Science and Social Research, 4(1), 11–19.

Leonardo, L. (2019). Diplomasi Budaya Korea Selatan Dan Implikasinya Terhadap Hubungan Bilateral Korea Selatan - Indonesia. Global Political Studies Journal, 3(1), 1–32. https://doi.org/10.34010/gpsjournal.v3i1.1997

Manek, S. S., & Joka, U. (2020). Sistem Pendukung Keputusan Kelayakan Panen pada Tanaman Jagung. Jurnal Saintek Lahan Kering, 3(2), 38–41. http://savana-cendana.faperta-unimor.id/index.php/SLK/article/view/1220

Nofitri, A. (2021). Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Smartphone Dengan Menerapkan Metode Simple Additive Weighting (SAW). Jurnal SANTI - Sistem Informasi Dan Teknik Informasi, 1(1), 14–26. https://doi.org/10.58794/santi.v1i1.6

Setyadi, H. A., Fauzi, A., Nurohim, G. S., & Perbawa, D. S. (2023). Pemilihan Susu Formula Anak Menggunakan Metode Analytic Hierarchy Process dan Simple Additive Weighting. Jurnal Teknologi Informasi Dan Ilmu Komputer, 10(2), 349–358. https://doi.org/10.25126/jtiik.20231026524

Sholihat, A., & Gustian, D. (2021). Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Siswa Berprestasi Dengan Metode Simple Additive Weighting (SAW) (Studi Kasus : SMK Dwi Warna Sukabumi). SISMATIK (Seminar Nasional Sistem Informasi Dan Manajemen Informatika), 140–147.

Wibowo, D. O., & Thyo Priandika, A. (2021). Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Gedung Pernikahan Pada Wilayah Bandar Lampung Menggunakan Metode Topsis. Jurnal Informatika Dan Rekayasa Perangkat Lunak (JATIKA), 2(1), page-page. xx~xx. http://jim.teknokrat.ac.id/index.php/informatika

Wijayanto, S., Suharyanto, E., & Tristianto, C. (2023). Pemilihan Peserta Pelatihan Terbaik di Yayasan Baitul Karim Tangerang Selatan Menggunakan Metode Simple Additive Weighting (SAW). Jurnal Penelitian Sistem …, 1. https://jupsi.or.id/index.php/JUPSI/article/view/17%0Ahttps://jupsi.or.id/index.php/JUPSI/article/download/17/17