Penelitian ini mengkaji fenomena "The Nuruls" di Kota Depok, yang merupakan kelompok remaja perempuan berhijab dengan gaya hidup yang menegosiasikan antara nilai-nilai konservatif dan tuntutan pergaulan modern. Tujuan penelitian adalah untuk memahami interaksi sosial "The Nuruls" melalui pendekatan fenomenologi, serta mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi interaksi sosial mereka. Menggunakan metode kualitatif studi fenomenologi, penelitian ini melibatkan 4 informan remaja berhijab berusia 15-22 tahun yang dipilih melalui teknik purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa "The Nuruls" membentuk realitas sosial tersendiri melalui aktivitas seperti nongkrong di kafe, mendengarkan musik, dan bergaya kasual. Interaksi sosial dalam kelompok ini menciptakan realitas intersubjektif dan identitas kolektif yang memperkuat pembentukan makna dan identitas diri sebagai remaja berhijab yang berbeda dari ekspektasi umum. Fenomena ini merefleksikan dinamika identitas remaja perempuan berhijab di era digital, yang berusaha menyeimbangkan nilai-nilai agama dengan gaya hidup modern, meskipun terkadang dapat mengarah ke pergaulan negatif.
Skripsi Fenomena The Nuruls di Kota Depok
A Sanjaya. (2020). Mengenal Unit Analisis: Pengertian, Jenis serta Contoh. Lembaga Penelitian Dan Pengabdian Masyarakat. https://lp2m.uma.ac.id/2022/11/30/mengenal-unit-analisis-pengertian-jenis-serta-contoh/
Antoni, A., & Rahmi, D. (2021). Gambaran Konsep Diri Dan Interaksi Sosial Pada Remaja Di SMK I Kabupaten Agam. MENARA Ilmu, XV(01), 10–17.
Dewi, M. C. (2020). FENOMENA ELECTRONIC DANCE MUSIC (EDM) TERHADAP GAYA HIDUP DI KALANGAN REMAJA URBAN (Studi Kasus Komunitas Martin Garrix Indonesia). 9.
Dian Puspitasari, R. (2024). Tren ‘The Nuruls’: Distigma Cewek Norak Kabupaten, Sebutan yang Misoginis dan Klasis! Konde.Co. https://www.konde.co/2024/02/tren-the-nuruls-distigma-cewek-norak-kabupaten-sebutan-yang-misoginis-dan-klasis/
Effendi, U. (2021). Sosioiogi Suatu Konsep Dasar (N. Wahid (ed.); Pertama, A). Wawasan Ilmu.
Estika, I., Asriwandari, H., & Si, M. (2017). Lifestyle the Teenagers of City (the Study of Visitors Cafe in Pekanbaru). Campus Bina Widya Jl. HR. Soebrantas Km, 4(1), 761–63277. https://www.neliti.com/publications/185256/gaya-hidup-remaja-kota-studi-tentang-pengunjung-kafe-di-pekanbaru
Hahyeejehteh, S. (2021). Interaksi Sosial Masyarakat Setempat dengan Mahasiswa Asal Pattani Thailand di Kota Bandung. TEMALI : Jurnal Pembangunan Sosial, 4(1), 59–71. https://doi.org/10.15575/jt.v4i1.11790
Ismuzzakky.H. (2019). Gaya Hidup Remaja di Era Millenial. 1–86.
Nurul Aziza, A. (2024). Sejarah Munculnya Sebutan ‘The Nuruls’, Menurut Penelusuran VICE. VICE MEDIA GROUP. https://www.vice.com/id/article/pkad78/sejarah-munculnya-sebutan-the-nuruls-menurut-penelusuran-vice
Prasanti W. Sarli. (2022, October 26). How local hijab producers could make an economic impact in Indonesia. World Economic Forum. https://www.weforum.org/agenda/2022/10/local-hijab-producers-impact-indonesia/
Ratuwalangon, Y. K. (2018). Kritik Sosial Dalam Lirik Lagu Puritan Karya Grup Musik Homicide (Studi Analisis Wacana Kritis Teun A Van Dijk Mengenai Kritik Sosial Dalam Lirik Lagu Puritan Karya Grup Musik Homicide). Ilmu Komunikasi. https://elibrary.unikom.ac.id/id/eprint/344/9/UNIKOM_YOSUA KURNIA RATUWALANGON_BAB III.pdf
Safitri, D., Nurikhsan, F., Indrianie, W. S., & Indrianie, W. S. (2019). Fenomena Coffe Shop Di Kalangan Konsumen Remaja. Widya Komunika, 9(2), 137. https://doi.org/10.20884/1.wk.2019.9.2.1962
Samsu, S.Ag., M.Pd.I., P. . (2017). METODE PENELITIAN: (Teori dan Aplikasi Penelitian Kualitatif, Kuantitatif, Mixed Methods, serta Research & Development) (M. P. . Dr. Rusmini, S.Ag. (ed.); Cetakan I,). Pusaka Jambi.
Sugiharti. (2022). PENGARUH GAYA HIDUP, CITRA MEREK, DAN KEPERCAYAAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN IPHONE (Studi Kasus Pada Masyarakat DKI Jakarta). Ilmu Ekonomi Management Pemasaran, 14–16. http://repository.stei.ac.id/9040/
Suwarno, Y. A. (2023). Penggunaan media sosial Tiktok dalam interaksi sosial di kalangan siswa SMA PGRI 4 Jakarta. Ilmu Komunikasi.
Wirman, Welly; Gustina Sari, G. (2019). Fenomenologi Dalam Perspektif Ilmu Komunikasi. Universitas Riau, 45–64. https://repository.unri.ac.id/handle/123456789/9961