Pengaruh Non Perfoming Loan (NPL) Terhadap Profitabilitas Pada Bank Mandiri (Persero) Tbk

research
  • 20 Jul
  • 2023

Pengaruh Non Perfoming Loan (NPL) Terhadap Profitabilitas Pada Bank Mandiri (Persero) Tbk

 

Bank Mandiri (Persero) Tbk merupakan perusahaan yang bergerak dibidang perbankan. Salah Satu produknya adalah kredit. Non Perfoming Loan (NPL) merupakan rasio keuangan yang digunakan untuk mengukur tingkat resiko kredit. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Non Perfoming Loan (NPL) terhadap  profitabilitas yang diukur dengan rasio Return On Assets (ROA) pada Bank Mandiri Persero Tbk. Jenis penelitian ini adalah analisis deskriptif kuantitatif dengan data sekunder dan metode pengumpulan data menggunakan metode observasi dan studi dokumentasi.Analisis data statistik uji koefisen korelasi, uji koefisien deteminasi dan persamaan regresi linear diolah dengan aplikasi SPSS Versi 15. Hasil uji koefisien korelasi sebesar -0,852 dengan sig 0,000 yang berarti ada hubungan yang signifikan antara NPL terhadap ROA dan berarah negatif artinya jika NPL mengalami kenaikan maka ROA akan turun dan sebaliknya, uji koefisien determinasi sebesar 0,726 berarti ada pengaruh signifikan antara NPL terhadap ROA sebesar 72,6%. Sedangkan persamaan regresi adalah Y=  4,141 + (-1,431) X dengan sig 0,000 artinya model persamaan regresi dapat digunakan untuk memprediksi ROA, nilai konstanta sebesar 4,141 berarti jika nilai NPL nol maka nilai ROA sebesar 4,141 dan nilai koefisen regresi variabel X yaitu NPL sebesar -1,431 artinya jika NPL naik sebesar 1 maka ROA turun -1,431 dan sebaliknya.

 

 

Unduhan

 

REFERENSI

Agustami, S. (2017). Pengaruh Non Performing Loan terhadap Profitabilitas (Studi Kasus PT Bank OCBC NISP,Tbk Tahun 2002-2010). 112–122.

 

Akbar, M. T., P., M., & Djazuli, A. (2018). Pengaruh Kredit Macet terhadap Profitabilitas melalui Kecukupan Modal, Biaya dan Pendapatan Operasional. Jurnal Bisnis Dan Manajemen, 5(1), 79–91. https://doi.org/10.26905/jbm.v5i1.2318

 

Aldy Purnomo, R. (2016). Analisis Statistik Ekonomi dan Bisnis dengan SPSS untuk Mahasiswa, Dosen, dan Praktisi (P. C. Ambarwati, ed.). Ponorogo: CV. Wade Group.

 

Chosyali, A., & Sartono, T. (2019). Optimalisasi Peningkatan Kualitas Kredit Dalam Rangka Mengatasi Kredit Bermasalah. Law Reform, 15(1), 98. https://doi.org/10.14710/lr.v15i1.23357

 

Hanafi, M. M. dan A. H. (2016). Analisis Laporan Keuangan (Edisis Kel). Yogyakarta: UPP STIM YKPN.

 

Hery. (2016). Analisis Laporan Keuangan Integrated And Comprehensive Edition (Adipramono, ed.). Jakarta: PT Grasindo.

 

Hijriani, A., Muludi, K., & Andini, E. A. (2016). Implementasi Metode Regresi Linier Sederhana Pada Penyajian Hasil Prediksi Pemakaian Air Bersih Pdam Way Rilau Kota Bandar Lampung Dengan Sistem Informasi Geofrafis. Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer, 11(2), 37. https://doi.org/10.30872/jim.v11i2.212

 

Hohedu, T. R., & Dewi, A. R. (2019). Penanganan Kredit Macet Pada Bri Cabang X. 1(1), 34–43.

 

Kasmir. (2016). Analisi Laporan Keuangan. Jakarta: Raja Grafindo Persada.

 

Kurniawan, R. dan B. Y. (2016). Analisis Regresi dan Penerapannya. Jakarta: Kencana Prenada Media.

 

MTani, V. M. A. (2019). Tani, Amtiran and Makatita/ Jounal Of Management (SME’s) Vol. 9, No.2, 2019, p133-150. Jounal Of Management, 9(2).

 

Muchtar, E. (2016). Dampak Loan To deposite Ratio Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Pada PT. Bank XYZ Banten). Moneter, Vol. Iii No. 1April2016, III(1), 44–53.

 

Oktofiyani, R., & Anggraeni, W. (2016). Penerimaan Sistem E-Learning Menggunakan Technology Acceptance Model (Tam)Study Kasus Siswa/I Kelas X Di Smu Negeri 92 Jakarta. None, 12(1), 46–53.

 

Putrianingsih, D. indah. (2016). Pengaruh Non Performing Loan (NPL) dan Capital Adequacy Ratio (CAR) terhadap Profitabilitas (Studi Kasus pada Perusahaan Perbankan yang Terdaftar di BEI Periode 2010-2013). Management Analysis Journal, 5(2), 110–115. https://doi.org/10.15294/maj.v5i2.7622

 

Riyanto, A. (2019). Aspek Kepemimpinan Dan Kompetensi Aparatur Birokrasi Serta Dampaknya Terhadap Peningkatan Kinerja. Jurnal Ecodemica: Jurnal Ekonomi, Manajemen, Dan Bisnis, 3(2), 207–217. https://doi.org/10.31311/jeco.v3i2.6320

 

Rusiyati, S. (2018). Pengaruh Rasio Keungan Terhadap Profitabilitas Pada Bank Persero Di Bursa Efek Indonesia. Moneter, 5(1), 171–176. https://doi.org/10.32400/ja.4947.3.1.2014.122-133

 

Sari, D. I. (2017). Analisis Kinerja Keuangan BCA Periode 2011-2015 Dengan Rasio Profitabilitas. Moneter, IV(2), 113–120. Retrieved from http://ejournal.bsi.ac.id/ejurnal/index.php/moneter/article/view/2248

 

Suyono. (2018). Analisis Regresi Untuk Penelitian. Yogyakarta: DEEPUBLISH.

 

Winarno, S. H. (2017). Penilaian Kinerja Keuangan Perusahaan Melalui Analisis Rasio Profitabilitas. Jurnal Moneter, 6(2), 106–112.