Disertasi_Euis Meinawati

research
  • 07 Apr
  • 2023

Disertasi_Euis Meinawati

Tujuan penelitian adalah mengembangkan model silabus dan materi ajar
menulis akademik bahasa Inggris berbasis
brain friendly strategies. Model silabus
menulis akademik bahasa Inggris dalam penelitian ini adalah model silabus
campuran. Model materi ajar menulis akademik bahasa Inggris adalah kombinasi
model dari Jolly dan Bolitho dengan model dari Hutchinson and Waters.
Metode penelitian adalah penelitian dan pengembangan. Prosedur penelitian
menggunakan teori Borg dan Gall yang diterbagi menjadi tiga tahap yaitu tahap
pendahuluan, tahap pengembangan, dan tahap evaluasi. Pengumpulan data
dilakukan melalui proses observasi, diskusi, wawancara, dan tes. Untuk analisis
kebutuhan menggunakan angket. Validitas dan reliabilitas model silabus dan materi
ajar menulis akademik bahasa Inggris menggunakan penilaian sejawat, penilaian
pakar dan ujicoba. Teknik analisis data model silabus menggunakan kualitatif dan
untuk model materi ajar menggunakan analisis kualitatif dan perbandingan t
independent test.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa model silabus dan materi ajar menulis
akademik bahasa Inggris efektif. Hasil tes t-
independent untuk model materi ajar
menunjukkan hasil signifikan dengan hasil t-hitung
28.73>t-tabel 1.70814. Maka
model tersebut dapat digunakan untuk pembelajaran menulis akademik bahasa
Inggris pada program Manufaktur

Unduhan

 

REFERENSI