Evaluasi Metode Forecasting Pada Data Kunjungan Wisatawan Mancanegara ke Indonesia

research
  • 03 Dec
  • 2020

Evaluasi Metode Forecasting Pada Data Kunjungan Wisatawan Mancanegara ke Indonesia

Kontrol pembangunan sektor pariwisata untuk mendukung kunjungan wisatawan mancanegara ke destinasi wisata di suatu negara dapat dilakukan dengan cara mengetahui prediksi kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia, agar pembangunan sektor pariwisata tetap sejalan dengan tren pertumbuhan kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia. Metode peramalan dalam statistika dapat digunakan dalam memprediksi kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk memprediksi kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia dengan mengimplementasikan metode Simple Moving Average (SMA) dan Single Exponential Smoothing (SES) pada data historis kunjungan wisatawan mancanegara ke indonesia periode tahun 2010 sampai 2017 yang berasal dari Badan Pusat Statistik (BPS). Metode SES menggunakan parameter α = 0.3 yang memiliki hasil Mean Absolute Percentage Error (MAPE) paling baik diantara hasil pengujian nilai α lainnya. Hasil penelitian menunjukan peramalan menggunakan SMA yang menghasilkan nilai MAPE sebesar 5.96% lebih unggul dibandingkan dengan metode SES yang menghasilkan nilai MAPE sebesar 6.06%. Berdasarkan kriteria MAPE, baik hasil peramalan menggunakan metode SMA maupun metode SES termasuk pada kriteria MAPE dengan nilai baik sekali.

Unduhan

  • Jurnal Evolusi.pdf

    Jurnal - Evaluasi Metode Forecasting Pada Data Kunjungan Wisatawan Mancanegara ke Indonesia

    •   diunduh 567x | Ukuran 1,333 KB

 

  • Peer Review Jurnal.pdf

    Peer Review - Evaluasi Metode Forecasting Pada Data Kunjungan Wisatawan Mancanegara ke Indonesia

    •   diunduh 275x | Ukuran 208,828

REFERENSI

[1] Alfarisi, S. (2017). Sistem Prediksi Penjualan Gamis Toko QITAZ Menggunakan Metode Single Exponential Smoothing. JABE (Journal Of Applied Business And Economic), 4(1), 80. Https://Doi.Org/10.30998/Jabe.V4i1.19 08

[2] Elmunim, N. A., Abdullah, M., Hasbi, A. M., & Bahari, S. A. (2013). ShortTerm Forecasting Ionospheric Delay Over UKM , Malaysia , Using The HoltWinter Method. July, 1–3.

[3] Hartono, A., Dwijana, D., & Handiwidjojo, W. (2012). Perbandingan Metode Single Exponential Smoothing Dan Metode Exponential Smoothing Adjusted For Trend (Holt’s Method) Untuk Meramalkan Penjualan. Studi Kasus: Toko Onderdil Mobil “Prodi, Purwodadi.” Jurnal EKSIS, 5(1), 8–18.

[4] Hudiyanti, C. V., Bachtiar, F. A., & Setiawan, B. D. (2019). Perbandingan Double Moving Average Dan Double Exponential Smoothing Untuk Peramalan Jumlah Kedatangan Wisatawan Mancanegara Di Bandara Ngurah Rai. Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi Dan Ilmu Komputer, 3(3), 2667–2672.

[5] Landia, B. (2020). PERAMALAN JUMLAH MAHASISWA BARU DENGAN EXPONENTIAL SMOOTHING DAN MOVING AVERAGE Barkah. Journal Of Chemical Information And Modeling, 53(9), 1689–1699.

[6] Molydah, S. (2018). ANALISIS PERBANDINGAN IMPLEMENTASI SARIMA DAN SUPPORT VECTOR MACHINE (SVM) DALAM PREDIKSI JUMLAH WISATAWAN MANCANEGARA.

[7] Oka, T. B., & Kencana, E. N. (2016). Pendekatan Fuzzy Pada Peramalan Jumlah Kunjungan Wisatawan Mancanegara Ke Kabupaten Badung. Jurnal Matematika, 6(Desember). Https://Doi.Org/10.24843/JMAT.2016. V06.I02.P76

[8] Prasetya, B. P. (2017). Penerapan Metode Single Moving Average (SMA) Pada Aplikasi Peramalan Penjualan Di Kedai Digital #24 Kediri. Artikel Skripsi, 1–6.

[9] Primayoga, P. (2016). RANCANG BANGUN SISTEM PREDIKSI PERSEDIAAN BAHAN BAKU PRODUKSI BAGLOG MENGGUNAKAN METODE SINGLE EXPONTIAL SMOOTHING (SES) (STUDI KASUS UD. MITRA ALAM SEJAHTERA BONDOWOSO).

[10] Putra, M. S., & Imam Solikin. (2019). Aplikasi Peramalan Stok Alat Tulis Kantor (Atk) Menggunakan

Metode Single Moving Average (Sma)Pada Pt. Sinar Kencana Multi Lestari. CESS (Journal Of Computer Engineering System And Science), 4(No 2), 236–241.

[11] Raharjo, E. S., Hayati, M. N., & Wahyuningsih, S. (2016). Pemantauan Peramalan Akseptor KB Baru Provinsi Kalimantan Timur Menggunakan Simple Moving Average Dan Weighted Moving Average Dengan Metode Tracking Signal Monitoring Forecasting New Acceptors KB East Kalimantan Province Using Simple Moving Average And We. Jurnal EKSPONENSIAL, 7, 17–22.

[12] Saputra, Y. L., & Ekojono. (2016). Sistem Informasi Prediksi Jumlah Wisatawan Pada Jawa Timur Park Group Kota Wisata Batu Menggunakan Metode Forecasting. Jurnal Informatika Polinema, 2(3).

[13] SARI, W. (2013). PERBANDINGAN METODE DOUBLE EXPONENTIAL SMOOTHING, SIMPLE MOVING AVERAGE DAN LEAST SQUARE UNTUK FORECASTING PENJUALAN SEMEN. Journal Of Chemical Information And Modeling, 53(9), 1689–1699.

[14] SATRIA, I. M. C., SUKARSA, I. K. G., & JAYANEGARA, K. (2015). Peramalan Jumlah Wisatawan Australia Yang Berkunjung Ke Bali Menggunakan Multivariat Fuzzy Time Series. E-Jurnal Matematika, 4(3), 90. Https://Doi.Org/10.24843/MTK.2015.V 04.I03.P094

[15] Setiawan, W., Juniati, E., & Farida, I. (2017). The Use Of Triple Exponential Smoothing Method (Winter) In Forecasting Passenger Of PT Kereta Api Indonesia With Optimization Alpha, Beta, And Gamma

Parameters. Proceeding - 2016 2nd International Conference On Science In Information Technology, Icsitech 2016: Information Science For Green Society And Environment, 198–202. Https://Doi.Org/10.1109/Icsitech.2016.7852633

[16] Suriansyah, M., Nugroho, B., & Puspaningrum, E. Y. (2020). SISTEM PREDIKSI KENAIKAN VOLUME PENUMPANG , PESAWAT , DAN BAGASI MENGGUNAKAN METODE. Jurnal Informatika Dan Sistem Informasi (Jifosi), 1(3), 845–850.

[17] Utari, H., & Silalahi, N. (2016). Perancangan Aplikasi Peramalan Permintaan Kebutuhan Tenaga Kerja Pada Perusahaan Outsourcing Menggunakan Algoritma Simple Moving Average. Jurnal TIMES, 5(2),

1–5. Http://Ejournal.StmikTime.Ac.Id/Index.Php/Jurnaltimes/Article/View/546