APLIKASI PENCARIAN TEMPAT IBADAH DI WILAYAH BANYUMAS BERBASIS ANDROID

research
  • 12 Oct
  • 2018

APLIKASI PENCARIAN TEMPAT IBADAH DI WILAYAH BANYUMAS BERBASIS ANDROID

Perkembangan teknologi membawa kita pada teknologi mobile phone menjadi teknologi mobile smartphone, dahulu kita mengenal telepon seluler sebagai perangkat teknologi yang mampu membantu kita untuk berkomunikasi hanya untuk menelfon ataupun mengirimkan sms. Kemudian kita mengenal perangkat seluler yang dapat mengakses jaringan internet yang memungkinkan kita untuk berkomunikasi menggunakan email. Kemudian kita berada pada perangkat seluler yang memungkinkan kita berkomunikasi menggunakan begitu banyak aplikasi yang kita hanya perlu menambahkan aplikasi tersebut pada perangkat kita. Dengan perkembangan aplikasi pada perangkat seluler seperti pada saat ini, penulis mendapatkan ide untuk membuat aplikasi yang dapat mencari tempat ibadah terdekat dan aplikasi ini dapat memberikan panduan rute terdekat untuk menuju lokasi tempat ibadah tersebut, aplikasi ini di bangun untuk sistem oprasi android. Dalam aplikasi ini menampilkan pilihan menu tempat ibadah beserta alamat dan aplikasi ini mempresentasikan hasilnya pada Google Maps. Dari hasil uji coba yang dilakukan, aplikasi dapat berjalan dengan baik pada semua device jika kualitas data internet yang diterima baik, jika data yang diterima kurang baik maka akan terjadi loading pada proses menampilkan proses Google Maps.

Unduhan

 

REFERENSI

Abdul, Kadir, 2012.“Buku Pertama Untuk Belajar Java Untuk Pemula”, Yogyakarta : Andi.

Safaat, H, Nazrudin, 2012. “Pemrograman Aplikasi Mobile Smartphone dan Tablet Pc Berbasis Android”, Bandung : Informatika.

Safaat, H, Nazrudin, 2015. “Aplikasi Berbasis Android”, Informatika.

Bambang, Hariyanto 2014. “Esensi – Esensi Bahasa Pemrograman Java”, Informatika, Bandung.

Hasanuddin, Z, Abidin, 2008.“ Penentuan Posisi dengan GPS Dan Aplikasinya”,PT. Pradnya Paramita.

Felker, D, 2011. “Android Application Development For Dummies, Wiley publishing Inc. Indianapolis,Indiana USA.

Kustiyaningsih, 2011.“Pemrograman Basis Data Berbasis Web Menggunakan PHP & MySQL”. Jakarta.

Kadir, Abdul, 2013. “Algoritma dan Pemrograman Menggunakan Java”, Yogyakarta: Andi Offset.

Sitorus, 2015.“Algoritma Dan Pemrograman”, Yogyakarta : Andi.

Praptiningsih, 2010. “Pengertian Hipo. Diambil dari : http://timur.ilerning.me./pertanyaan-ke-2-jelaskan-definisi-dari-hipo-hierarchy-plus-input-process-output/.

Yusuf, Mufti, 2015. “Panduan Mudah Pengembangan Google Map Android”.